close

fitriadi

Berita Terkini

Wakili Kabupaten Aceh Besar, Siswa SMKN 1 Al Mubarkeya Raih Medali di POPDA XVII Cabor Silat

Aceh Timur – M Aqlil Alfarazi, siswa SMKN 1 Al Mubarkeya, mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih medali perunggu pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVII cabang olahraga silat kelas F 59 – 63 kg. Kejuaraan tersebut berlangsung di Kabupaten Aceh Timur pada 6-13 Juli 2024.

Aqlil, yang mewakili Kabupaten Aceh Besar, menunjukkan kemampuan luar biasa dalam setiap pertandingan. Pria kelahiran Blang Bintang Cot Mon Raya ini mampu mengalahkan lawan-lawan tangguh dari berbagai kabupaten lainnya, sebelum akhirnya berhasil meraih tempat ketiga di kelasnya.

Dalam perjalanannya menuju podium, Aqlil memperlihatkan teknik silat yang matang dan strategi bertanding yang cerdas, mengundang decak kagum para penonton dan juri.

Sebagai siswa program keahlian Teknik Otomotif di SMKN 1 Al Mubarkeya, Aqlil tidak hanya fokus pada akademis, tetapi juga aktif mengembangkan bakat di bidang olahraga. Dedikasinya dalam latihan dan keseriusannya dalam setiap pertandingan menjadi kunci utama kesuksesannya.

Kepala sekolah, para guru, dan teman-temannya sangat bangga dengan pencapaian Aqlil, mengingat perjuangannya yang tidak mudah untuk meraih medali di ajang bergengsi ini.

“Prestasi Aqlil adalah bukti bahwa dengan kerja keras dan semangat yang tinggi, kita bisa meraih apa yang kita impikan. Kami sangat bangga dan berharap ini bisa menjadi motivasi bagi siswa-siswa lainnya,” ujar Sukmanil Fuadi, SAg., M.Pd, Kepala SMKN 1 Al Mubarkeya.

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) adalah ajang kompetisi olahraga tahunan yang diikuti oleh pelajar dari berbagai kabupaten di seluruh Aceh.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah bagi para pelajar untuk berkompetisi secara sehat, tetapi juga untuk mempererat persahabatan antar pelajar dari berbagai daerah.

Tahun ini, POPDA diselenggarakan di Kabupaten Aceh Timur dan diikuti oleh ratusan atlet muda yang berlaga di berbagai cabang olahraga.

Aqlil sendiri mengaku sangat senang dan bangga bisa membawa pulang medali perunggu. Ia berharap prestasinya ini bisa menjadi motivasi bagi teman-temannya di SMKN 1 Al Mubarkeya untuk tidak pernah menyerah dalam meraih mimpi.

“Saya berterima kasih kepada pelatih, keluarga, dan semua yang telah mendukung saya. Ini adalah langkah awal, dan saya akan terus berlatih untuk meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” kata Aqlil.

Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi siswa-siswa lainnya di SMKN 1 Al Mubarkeya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah di berbagai bidang.

Selain itu, dukungan dari pihak sekolah dan kabupaten juga sangat diharapkan agar bakat-bakat muda seperti Aqlil dapat terus berkembang dan meraih prestasi lebih tinggi di masa mendatang. Dengan semangat dan kerja keras, tidak ada yang tidak mungkin untuk diraih.

read more
Berita Terkini

SMAN 1 Sinabang Gelar Workshop Komprehensif Peningkatan Kompetensi GTK

SINABANG – Dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan, SMA Negeri 1 Sinabang Kabupaten Simeulue menggelar workshop yang menginspirasi selama sepuluh hari.

Workshop ini menghadirkan narasumber yang tak asing lagi di Simeulue sebagai tokoh penggerak pendidikan, yaitu kepala sekolah penggeraknya sendiri. Kemudian bapak Muzakir selaku mantan Ketua MKKS SMA Kabupaten Simeulue.

Hajjatun Khairah sebagai ketua organisasi guru penggerak dan Lusi Endriyani beserta para guru senior yang juga merupakan guru penggerak angkatan tujuh..

Kegiatan yang diikuti guru dan tenaga kependidikan itu berlangsung di Ruang guru SMA Negeri 1 Sinabang, mulai tanggal 1 hinggai 10 Juli 2024.

Kepala Cabang Dinas (Kacabdisdik) Wilayah Simeulue, Al Amin diwakili Kasubbag Tata Usaha (TU), Sri Mulyana NST saat membuka kegiatan menyampaikan, apresiasinya atas terlaksananya worksop ini.

“Walaupun suasana libur sekolah, namun semangat guru dan tendik di SMA Negeri 1 Sinabang dan guru penggerak lainnya di Kabupaten Simeulue tetap semangat mengikuti worshop ini,” ujar Sri Mulyana.

Kepala SMA Negeri Sinabang, Winda Safitri pada Sabtu (6/7) mengatakan, workshop ini berfokus pada peningkatan kualitas pendidikan melalui berbagai kegiatan yang dirancang secara komprehensif.

“Kegiatan ini di inisiasi oleh Kacabdisdik Wikayah Simeulue dan dikoordinir oleh kepala sekolah penggerak beserta tim kurikulumnya yakni, Restria Mulyani dan Ridha Wanda,” sebut Winda.

Winda menjelaskan, ia dan tim kurikulum merancang workshop ini dengan struktur program yang sangat lengkap untuk mengakomodir harapan guru sesuai IRB (Identifikasi, Refleksi, Benahi) dari hasil refleksi rapor pendidikan SMA Negeri 1 Sinabang

“Kegiatan ini diawali dengan berpedoman pada struktur kurikulum terbaru no 12 tahun 2024, dimana pemetaan capaian pembelajaran dianalisis oleh para guru berdasarkan Capaian pembelajaran (CP) terbaru yaitu NOMOR 032/H/KR/2024 belajar,” papar Winda.

Kemudian guru menyusun Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) secara tepat melalui pemahaman terkait kompetensi dan konten yang tertera sesuai capaian pembelajaran (CP)tersebut.

Selanjutnya, para guru diberikan materi tentang tips dan trik menentukan sintaks model pembelajaran yang tepat sesuai kompetensi yg ada pada elemen pembelajaran di CP untuk menghindari miskonsep dalam mengaplikasikannya dalam perencanaan pembelajaran untuk memenuhi kebutuhan belajar murid dalam aktifitas pengelolaan kegiatan pembelajaran.

Kata Winda, para peserta juga dilatih menyusun modul ajar yang dapat mengakomodir pembelajaran berbasis digital.

Lalu ujarnya, para guru diberikan penguatan tentang pembuatan Lembar Kerja Peserta Didik Digital (e-LKPD) menggunakan aplikasi seperti Canva, Padlet, Chat GPT, dan menjadikannya lebih interaktif melalui Liveworksheets.

Guru bukan hanya mengadopsi E LKPD yang sudah ada namun dengan mudah mampu membuat E LKPD yg akan digunakan para pengguna worksheet, artinya saat ini guru SMAN 1 Sinabang bukan hanya melalukan pola ATM (Amati, Tirudan Modifikasi), namun telah mampu membuat berkarya nyata membuat E LKPD yg siap pakai.

“Selama ini guru sudah mahir menggunakan IT namun perlu terus ditingkatkan,” ungkapnya.

Winda menuturkan, materi selanjutnya adalah menyusun bank soal berbasis literasi numerasi dimana hal ini sejalan dengan Nawacita Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis.

Selama ini ditambahkannya, Kadisdik Aceh sangat konsen berupaya pada peningkatan rapor satuan pendidikan dengan keseriusan kepala sekolah melakukan aksi nyata untuk meningkatkan kemampuan literasi numerasi anak-anak Aceh agar mahir menjawab soal literasi numerasi yang setara AKM.

Winda menyampaikan, di akhir workshop ini, para guru akan melakukan simulasi mengajar sesuai ilmu dan keterampilan yang diperolehmya selama kegiatan dengan pengelolaan pembelajaran berbasis pembelajaran berdiferensiasi.

Sementara itu Koordinator Guru Penggerak Kabupaten Simeulue, Hajjatun Khairah (Koordinator Guru yang menjadi salah seorang narasumber menjelaskan, mengenai latar belakang diadakannya workshop ini, bagaimana struktur program serta dampak baik yang diharapkannya.

Khairah menyampaikan, workshop ini terbagi menjadi dua sesi utama. Sesi pertama diperuntukkan bagi wakil kepala sekolah dan tenaga kependidikan dengan judul “Pengelolaan Administrasi Berbasis Digital.”

“Sesi ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan administratif tenaga kependidikan melalui pemanfaatan teknologi digital,” ujar Khairah.

Kemudian sesi kedua, ditujukan bagi para guru, materinya workshop penyusunan silabus, tujuan pembelajaran dan penyusunan bank Soal berbasis literasi numerasi.

Lebih lanjut, kegiatan ini didasari oleh hasil identifikasi dan refleksi dari IRB Lapor Mutu Pendidikan SMA Negeri 1 Sinabang yang menunjukkan perlunya peningkatan kualitas pengelolaan pembelajaran.

“Hasilnya selama ini sudah baik, sudah hijau, namun perlu terus dilakukan peningkatan,” pungkas Khairah.(*)

read more
Pengumuman

INFORMASI DAN KISI-KISI LKS ACEH 2024

Berikut ini Kami Informasikan terkait LKS Tingkat Provinsi Aceh Tahun 2024

A. JUKNIS LKS ACEH DOWNLOAD DISINI

B. LINK PENDAFTARAN LAMAN BPTI, https://daftar-bpti.kemdikbud.go.id/

C. LINK PENDAFTARAN LKS PROVINSI ACEH, https://s.id/pendaftaran-LKS2024

D. KISI-KISI

1. Wall and Floor Tilling Download Disini
2. Electrical Installation Download Disini
3. Landscape and Gardening Download Disini
4. Bricklaying Download Disini
5. Fashion Technology Download Disini
6. IT Network System Administration Download Disini
7. IT Software Solution for Business Download Disini
8. Electronics Download Disini
9. Automobile Technology Download Disini
10. Welding Download Disini
11 Cabinet Making Download Disini
12 Refrigeration and Air Conditioning Download Disini
13 Graphic Design Technology Download Disini
14 CAD Building Download Disini
15 Cloud Computing Download Disini
16 Mechanical Engineering CAD Download Disini
17 Auto Body Repair Download Disini
18 Restaurant Service Download Disini
19 Hotel Reception Download Disini
20 Web Technologies Download Disini
read more
Berita Terkini

Panen Karya CGP IX Aceh Utara, Guru SMAN 1 Matangkuli Angkat QR sebagai E-Magazine dan Buku Tamu

LHOKSUKON – Salah satu kegiatan Calon Guru Penggerak (CGP) angkatan IX adalah panen karya yang menampilkan gagasan atau produk yang bermanfaat di bidang pendidikan, khususnya interaksi pembelajaran.

Panen karya CGP IX Kabupaten Aceh Utara berlangsung cukup meriah di lapangan Kantor Bupati Aceh Utara, Kamis (25/4/2024).

Menurut salah seorang CGP dari SMA Negeri 1 Matangkuli, Elyadi SPd kepada media mengatakan, panen karya ini juga menjadi pengukuhan bagi 61 Calon Guru Penggerak (CGO) menjadi Guru Penggerak (GP).

“Selain itu juga pengesahan bagi 10 pengajar oraktik yang sudah selama enam bulan mengikuti pengembangan diri sebagai GP dan PP,” ujar Elyadi.

Katanya, baik CGP dan PP tersebut berasal dari berbagai jenjang pendidikan, mulai SD, SMP hingga SMA, SMK dan SLB.

Lebih lanjut dijelaskannya, berbagai karya dipamerkan pada kegiatan ini, mulai dari media pembelajaran hingga poster-poster kegiatan praktik baik di satuan pendidikan.

Kemudian setiap pengunjung disuguhkan minuman segar serta makanan dan beberapa stand pameran menyediakan doorprize melalui game edukatif.

“Salah satu hal yang menarik ada di stan A yang dikelola oleh beberapa CGP angkatan IX dan PP. Pengunjung memasuki stand ini menggunakan buku tamu digital berbasis QR,” ungkapnya.

Elyadi menuturkan, bahwa inspirasi dari buku tamu ini berasal dari satuan pendidikannya, yakni SMA Negeri 1 Matangkuli.

Di sekolah kami, disebut Bukulah atau buku tamu leumah wajah. Dimana tamu yang datang menggunakan gawai yang berisi QR scanner, lalu scan di buku. Tamu mengisi biodata dan keperluan serta foto selfie.

“Karena itulah disebut leumah wajah. Selain itu juga harus tanda tangan,” sebut Elyadi.

Ditambahkannya, selain itu juga terdapat media pembelajaran interaktif. Salah satu yang menarik adalah adanya majalah elektronik atau e-magazine based on QR.

Elyadi mengungkaokan, majalah ini berisi berisan QR yang pengunjung datang tinggal scan saja di salah satu QR yang berisi link berita baik dan aktual.

Sedangkan menurut Faisal Rizal SE SPd, CGP dari SMA Negeri 1 Matangkuli menyampaikan, majalah dinding sudah sangat biasa. Memanfaatkan QR yang berisi link berita baik dan inspiratif, pengunjung tinggal membaca di gawai masing-masing.

Katanya, majalah dinding tentu sangat terbatas, namun majalah digital melalui QR justru dapat memuat banyak berita dalam satu rangkaian tampilan.

“Ini juga nantinya dapat dimodifikasi guru sebagai media pembelajaran, misalnya ada QR yang berisi video, berita, informasi, bahkan soal latihan sekalipun,” ucap Faisal.(*)

read more
Berita Terkini

SMAN 1 Rikib Gaib Juara Umum OSK Kabupaten, Ini Kata Kacabdisdik Gayo Lues

BLANGKEJEREN – Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) mengumumkan hasil prestasi gemilang dalam Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K) Jenjang SMA/MA Tahun 2024, serentak diselenggarakan di seluruh Indonesia dan luar negeri pada tanggal 25 hingga 27 Maret 2024.

OSN-K diikuti oleh total 239.781 peserta dari 8.836 satuan pendidikan di 489 kabupaten/kota, termasuk 39 provinsi dan SILN.

Dari hasil seleksi ketat, sebanyak 18.633 peserta berhasil melaju ke tingkat provinsi (OSN-P).

Kabupaten Gayo Lues, turut mengukir prestasi membanggakan dengan mengirimkan 20 utusan ke tingkat provinsi.

Di antara mereka, SMA Negeri 1 Rikit Gaib menonjol sebagai sekolah yang paling sukses meloloskan siswanya ke tingkat provinsi, dengan total 9 siswa berhasil melangkah ke Banda Aceh.

11 siswa lainnya berasal dari SMA Negeri Seribu Bukit 6 siswa , SMA Negeri 1 Blangjerango 2 siswa dan SMA Negeri 1 Blangkejeren, SMA Negeri 1 Terangun dan SMA Bunayya masing-masing lolos 1 siswa.

Kepala SMA Negeri 1 Rikit Gaib, Hayaddin Canto kepada media ini, Sabtu (20/4/2024) mentatakan, kebanggaannya atas prestasi gemilang ini.

“Alhamdulillah, prestasi OSK siswa SMA Negeri 1 Rikit Gaib tahun 2024 sangat membanggakan. Kita berhasil meraih 3 medali emas, 2 perak, 3 perunggu, dan 1 harapan. Bisa dibilang kita Juara Umum di Gayo Lues. Ini luar biasa,” ujar Hayaddin.

Katanya, daya juang siswa kita sangat tinggi, guru-guru bekerja keras melatih mereka, dan dukungan orang tua juga sangat bagus.

Hayaddin mengharapkan, mohon doanya agar kita bisa berhasil di tingkat provinsi. Untuk persiapan tingkat provinsi, kita akan terus melakukan latihan-latihan secara intensif.

Lebih lanjut disa.paikannya, prestasi di bidang OSK ini menjadi pelengkap dari beragam pencapaian sekolah, dimana sebelumnya SMA Negeri 1 Rikit Gaib telah meraih kesuksesan di tingkat Kabupaten dalam bidang seni dan olahraga.

“Semoga para utusan dari Gayo Lues mampu bersaing dengan baik di tingkat provinsi, mewakili tidak hanya sekolah mereka, tetapi juga daerah mereka dengan gemilang,” ucap Hayaddin.

Secara terpisah, Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wilayah Gayo Lues, Basri mengucapkan, selamat kepada semua siswa yang lolos ke tingkat provinsi, serta apresiasi yang tinggi kepada seluruh pihak yang telah mendukung proses pendidikan dan pembinaan prestasi ini.

“Khusus bagi SMA Negeri 1 Rikib Gaib, walaupun sekolah ini jauh dari ibu kota kabupaten, namun siswanya mampu mengukir prestasi di OSN-K tahun ini, bahkan juara umum di tingkat Kabupaten Gayo Lues,” kata Basri.

Basri berharap agar kepala sekolah dan dewan guru membimbing siswanya yang lolos OSN ke tingkat provinsi supaya mereka nantinya bisa mengharumkan negeri seribu bukit di level Provinsi Aceh bahkan bisa melaju ke nasional.(*)

read more
Berita Terkini

SMKN 1 Al Mubarkeya Salurkan Bantuan Beras dari PKTP Malaysia ke Siswa Yatim dan Miskin

JANTHO. SMK Negeri 1 Al Mubarkeya Kabupaten Aceh Besar menerima bantuan 700 Kg beras dari Persatuan Kebajikan Temenggong Prihatin (PKTP) yang bekerja sama dengan Ketua IGI Kabupaten Aceh Timur, Faisal ST.

Bantuan tersebut diperuntukkan bagi fakir miskin dan siswa yatim di SMK Negeri 1 Al Mubarkeya pada Selasa (09/04/2024)

Kepala SMKN 1 Al Mubarkeya, Sukmanil Fuadi SAg MPd menyambut baik sumbangan itu yang berasal dari saudara-saudara di Malaysia, terutama dari Johor.

“Bantuan beras ini adalah sumbangan dari saudara-saudara kita di Johor, Malaysia, yang dikirimkan melalui Faisal yang merupakan Ketua IGI Kabupaten Aceh Timur,” ujar Sukmanil.

Ia mengungkapkan rasa syukurnya karena sekolahnya dipercayakan untuk menyalurkan bantuan tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Kami atas nama orang tua siswa mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga memperoleh pahala yang berlipat ganda,” ungkap Sukmanil.

Pengarah/Direktur IPGKTI, Haji Mohammad Zain Bin Badui menjelaskan, sumbangan ini dikumpulkan selama bulan Ramadan dengan tema “Misi Amal Prihatin.”

“Kita mengumpulkan sumbangan ini selama bulan Ramadan yang digagas oleh PKTP, target kami sejumlah 2.000 Kg,” sebut Haji Zain.

Dia juga menyebutkan, bahwa keberhasilan program ini tidak terlepas dari kerja keras Hajah Norliza Samin selaku pengurus PKTP.

“Sumbangan yang sudah terkumpul tersebut kami minta cikgu Faisal yang merupakan Kepala SMK Negeri 1 Julok yang juga merupakan alumnus kami untuk menyalurkannya di Aceh dalam bentuk beras dalam dua tahap, Insya Allah untuk tahap kedua pada tanggal 9 April 2024,” kata Haji Zain.(*)

read more
Berita Terkini

Kerjasama dengan SMKN 1 Julok, Misi Amal Prihatin Salur 1.4 Ton Beras untuk Yatim dan Fakir Miskin

IDI – Penasehat Persatuan Kebajikan Temenggong Prihatin (PKTP) sekaligus sebagai Pengarah/Direktur Institut Pendidikan Guru Kampus Temenggong Ibrahim (IPGKTI) Tuan Haji Mohammad Zain Bin Badui melalui Kepala SMK Negeri 1 Julok Kabupaten Aceh Timur, Faisal ST menyalurkan bantuan 1.475 Kg beras kepada fakir miskin.

Kegiatan itu berlangsung di Aula SMK Negeri 1 Julok pada Sabtu (6/4/2024) kemarin.

Kepala SMK Negeri 1 Julok, Faisal kepada media ini, Minggu (7/4), menyambut baik sumbangan yang berasal dari saudara-saudara kita di Malaysia, khususnya dari Johor.

“Bantuan beras ini adalah sumbangan dari saudara-saudara kita di Johor, Malaysia,” kata Faisal yang juga alumnus IPGKTI.

Dia mengekspresikan rasa syukur karena sekolah yang dipimpinnya dipercayakan untuk menyalurkan bantuan tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan.

Faisal menuturkan, bahwa bantuan tersebut akan disalurkan ke tiga tempat berbeda.

“Bantuan ini akan kami serahkan di tiga titik, yakni di sekolah saya sendiri sebanyak 600 Kg, panti asuhan anak yatim Muhammadiyah Geulanggang Teungoh Bireun sebanyak 275 Kg, dan Desa Negeri Antara Bener Meriah sebesar 600 Kg,” sebut Faisal.

Kepala sekolah menyampaikan ucapan terima kasih atas sumbangan tersebut mewakili masyarakat penerima bantuan.

“Kami atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga memperoleh pahala yang berlipat ganda,” tutur Faisal.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wilayah Aceh Timur, Rahmatsah Putra SPd MSM menyampaikan, turut memberikan apresiasi terhadap langkah yang diambil oleh Kepala SMK Negeri 1 Julok.

“Ini perlu dicontoh oleh kepala-kepala sekolah lain, melakukan kerja sama dengan siapa saja untuk membantu warga sekolah serta masyarakat di sekitar sekolah,” ujar Rahmatsah.

Kata Rahmatsah, kegiatan ini menunjukkan kolaborasi yang baik antar berbagai pihak untuk memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, serta menginspirasi untuk lebih banyak lagi kerjasama yang serupa di masa depan.

Sementara itu, Pengarah/Direktur IPGKTI, Haji Mohammad Zain Bin Badui melalui sambungan telpon menjelaskan, bahwa sumbangan ini dikumpulkan selama bulan Ramadan dengan tema “Misi Amal Prihatin.”

“Kita mengumpulkan sumbangan ini selama bulan Ramadan yang digagas oleh PKTP, tareget kami sejumlah 2.000 Kg,” sebut Haji Zain.

Dijelaskannya, keberhasilan program ini tidak terlepas dari kerja keras Hajah Norliza Samin selaku pengurus PKTP.

Hajah Norliza sendiri bertemu dengan donator disamping membuat flayer berisi Fidiyah dan Infaq beras, flayer tersebut disebarkan melalui sosial media, Alhamdulillah kurang dari sebulan sumbangan yang terkumpul sekitar RM8.000 (Rp25,440,000).

“Sumbangan yang sudah terkumpul tersebut kami minta cikgu Faisal yang juga merupakan alumnus kami untuk menyalurkannya di Aceh dalam bentuk beras dalam dua tahap, Insya Allah untuk tahap kedua pada tanggal 8 April 2024,” ungkap Haji Zain.(*)

read more
Berita Terkini

MENKEU HENTIKAN PEMBERIAN GAJI KE-13 PNS DAN PPPK TAHUN 2024, KENAPA?

Jakarta – Kabar mengejutkan datang dari Sri Mulyani, Menteri Keuangan Republik Indonesia, yang mengumumkan penghentian pemberian Gaji ke-13 bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tahun 2024.

Pengumuman ini tentu menjadi sorotan publik yang hangat, terutama bagi ribuan PNS dan PPPK yang telah menantikan bonus tersebut.

Namun, apa sebenarnya yang menjadi alasan di balik penghentian Gaji ke-13 untuk PNS dan PPPK ini? Mari kita telaah bersama.

Pemerintah baru-baru ini telah menerbitkan Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2024 yang mengatur tentang pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji ke-13 bagi tahun 2024.

PP ini langsung ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo, atau akrab disapa Jokowi.

Meskipun kabar ini disambut dengan gembira, namun perlu diketahui bahwa tidak semua PNS dan PPPK akan merasakan manisnya gaji ke-13 dari Sri Mulyani pada tahun ini.

PP ini juga mengatur golongan PNS dan PPPK mana saja yang tidak akan menerima bonus tersebut.

THR dan gaji ke-13 merupakan bentuk apresiasi dari pemerintah atas kontribusi dan pengabdian para PNS dan PPPK dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Diharapkan, hal ini akan mendorong mereka untuk terus meningkatkan kinerja demi pelayanan publik yang lebih baik.

Namun, sebelum terlalu bersemangat, ada baiknya untuk mengetahui kondisi yang diatur dalam PP ini.

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2024, terdapat dua kondisi di mana PNS dan PPPK tidak akan mendapatkan gaji ke-13 dari pemerintah.

Pertama, mereka yang sedang cuti atau diluar tanggungan negara tidak akan mendapatkan bonus tersebut.

Kedua, bagi yang diberikan tugas baik dalam atau luar negeri dan menerima gaji dari tempat penugasannya juga tidak akan mendapatkan gaji ke-13.

Bagi rekan-rekan PNS dan PPPK pastikan untuk memeriksa kembali status dan kondisi Anda apakah termasuk dalam golongan yang berhak menerima gaji ke-13 atau tidak.

Demikianlah informasi terkait PP No 14 Tahun 2024 yang mengatur tentang pemberian THR dan gaji ke-13 bagi PNS dan PPPK.

Sumber :
www.klikpendidikan.id

read more
Berita Terkini

Aceh Australian Alumni Salurkan 120 Paket Bantuan ke Kaum Dhuafa dan Keluarga Yatim di Aceh

BANDA ACEH – Aceh Australian Alumni (AAA) telah berhasil menggalang dana melalui kerja sama dan dukungan dari rekan-rekan sejawat dalam bulan Ramadhan 1445 H ini.

AAA berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp. 23.200.000 untuk menjalankan program AAA Care “Meubagi Meusyedara” dalam rangka menyambut Hari Kemenangan Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 Masehi.

Menurut Ketua Umum AAA, Dr Ir Dyah Erti Idawati MT kepada media ini, Senin (1/4/2024) menyampaikan, agenda sosial ini bertujuan untuk melengkapi amalan Ramadhan yang berkah dengan berbagi rezeki kepada sesama umat muslim.

Terutama katanya, kepada mereka yang membutuhkan, seperti anak yatim/piatu, fakir miskin, dan kaum dhuafa di beberapa Wilayah Aceh.

“Dalam pelaksanaannya, pendistribusian bantuan dilakukan secara door to door. Tim AAA mendatangi langsung rumah-rumah penerima manfaat yang tersebar di beberapa wilayah Aceh termasuk Aceh Besar, Banda Aceh, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Selatan, dan Pulau Banyak (Singkil),” ujar Dyah.

Dijelaskannya, sejak 28 Maret 2024, paket Ramadhan ini sudah dan sedang disalurkan kepada kaum dhuafa dan keluarga yatim di berbagai wilayah tersebut.

:Keseluruhan 120 paket bantuan ini diharapkan memberikan bantuan dan harapan kepada keluarga-keluarga yang membutuhkan di Aceh,’ sebut Dyah.

Katanya, setiap paket berisi bahan-bahan kebutuhan pokok keluarga seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan juga sirup pada beberapa daerah untuk menyesuaikan kebutuhan isian paket dengan wilayah target tersebut.

Dyah menuturkan, acara penggalangan dana ini tidak hanya berhasil mencapai target, tetapi juga menunjukkan kepedulian dan kebersamaan seluruh anggota AAA.

Lebih lanjut dalam sebuah pernyataan, Ketua Umun AAA mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak dalam acara ini.

“Saya mengungkapkan bahwa bantuan yang diberikan semoga akan memberikan manfaat yang besar bagi penerima dan menjadi amal jariyah bagi para donatur,” ucap Dyah.

Lanjutnya lagi, melalui program ini, kami berharap dapat memberikan sedikit kelegaan dalam kehidupan sehari-hari mereka.

“Alhamdulillah, dengan bersatunya kepedulian kita semua, telah berhasil mencapai target yang telah ditetapkan. Semua ini tidak bisa terwujud tanpa dukungan dan kontribusi dari rekan-rekan AAA dan masyarakat umum,” ungkapnya.

Sementara itu acara buka puasa bersama Pengurus AAA digelar pada 31 Maret 2024 di kediaman ketua umum AAA menjadi momen yang bersejarah.

Dimana seluruh anggota dan panitia AAA Care berkumpul untuk merayakan kesuksesan penggalangan dana AAA Care tersebut sambil menikmati kebersamaan berbuka ala “Pot Luck” dalam suasana hangat Ramadhan.(*)

read more
1 2 3 54
Page 1 of 54