X

Asah Kemampuan Wirausaha Siswa, SMKN 1 Al Mubarkeya Gelar Bazar Kuliner

Aceh Besar – Kemampuan berwirausaha sangat dibutuhkan bagi semua orang, terlebih para generasi muda. Salah satu bentuk usaha yang dilakukan SMKN 1 Al Mubarkeya dalam membekali siswa-siswi nya yaitu dengan menggelar kegiatan bazar kuliner pada Kamis 15 September 2022.

Kegiatan yang bertajuk ‘Menjalin Kebersamaan untuk Meningkatkan Jiwa Kewirausahaan yang Kreatif dan Inovatif bersama SMKN 1 Al Mubarkeya’ tersebut berlangsung di halaman sekolah dan dihadiri oleh sekitar 300 pengunjung yang terdiri dari siswa dan para guru.

Selain mengasah kemampuan berwirausaha, kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkenalkan produk dari kompetensi keahlian kuliner.

Adapun produk yang ditampilkan antara lain, karya dari siswa dan siswi SMKN 1 Al Mubarkeya pada kompetensi keahlian kuliner atau tata boga berupa berbagai olahan makanan dan minuman.

Beberapa makanan dan minuman yang dipamer sekaligus dijual adalah pisang kribo, sandwich, es jomblo, corndog, jelly drink, dan buko pandan.

Ketua kompetensi keahlian kuliner SMKN 1 Al Mubarkeya Risa Rimawati, SPd menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya menggali potensi peserta didik yang selama ini belum bisa terexpos.

“Maksud diadakannya kegiatan Bazar ini untuk menumbuhkan jiwa Kewirausahaan yang kreatif dan Inovatif bagi Siswa /Siswi SMKN 1 Al Mubarkeya khususnya pada kompetensi keahlian kuliner”, ungkap Risa.

Semoga kegiatan bazar ini terus dilakukan untuk memperkenalkan potensi siswa siswi SMKN 1 Al Mubarkeya, sehingga jiwa wirausaha bisa dimiliki oleh siswa, pungkas guru kelahiran Jawa Barat ini.

fitriadi:
Related Post