close
Berita Terkini

Jelang Idul Fitri, Siswa SMKN 4 Bener Meriah Jahitkan Baju Lebaran Bagi Anak Yatim dan Fakir Miskin

Jaringanpelajaraceh.com I REDELONG –  Moment Ramadhan Mubarak dijadikan keluarga besar SMKN 4 Bener Meriah untuk berbagi kepada sesama terutama bagi lingkungan di sekitar sekolah.

Kepala SMKN 4 Bener Meriah, Winrawandi, ST mengatakan di Ramadhan tahun ini siswa dari jurusan tata busana berinisiatif menjahitkan pakaian yang kemudian diberikan kepada anak yatim dan fakir miskin diseputaran sekolah.

“Tentu ini menjadi berkah, mengingat keahlian siswa kita jurusan tata busana memang untuk membuat pakaian, terlebih sebentar lagi akan lebaran,” kata Winrawandi.

Program ini kata dia, dibimbing oleh para guru sebagai bentuk impelementasi kepedulian bagi sesama.

Lanjut Winrawandi lagi, pihaknya juga turut membagikan takjil gratis kepada masyarakat.

“Saya berharap siswa tidak hanya pintar secara intelektual saja, tetapi juga mampu melakukan aksi sosial yang bermanfaat, berharap bulan ramadhan tahun ini memberikan keberkahan,” demikian Winrawandi.

Sumber : LintasGAYO.co