X

KEMDIKBUD REKOMENDASI DELAPAN SISTEM BELAJAR DARING

Untuk menekan penyebaran virus corona, sejumlah kepala daerah memutuskan untuk meliburkan sekolah selama dua minggu ke depan. Kebijakan tersebut juga didukung Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim.

Kemdikbud Ajak Siswa Gunakan Portal Rumah Belajar dan Layanan Edtech Startup untuk Belajar Online

Untuk mendorong aktivitas belajar di rumah, sejumlah penyedia layanan atau aplikasi belajar online menyediakan fasilitas khusus, dan bahkan ada yang memberikan layanan gratis.

Mendikbud menjelaskan, saat ini kerja sama penyelenggaraan pembelajaran secara daring dilakukan dengan berbagai pihak. Beberapa pihak yang fokus mengembangkan sistem pendidikan secara daring antara lain Google Indonesia, Kelas Pintar, Microsoft, Quipper, Ruangguru, Sekolahmu, dan Zenius.

Nah, berikut ini adalah delapan layanan belajar online yang disarankan Kemdikbud, sebagaimana dikutip dari blog resmi Kemdikbud, Senin (16/3/2020).

Silahkan dipilih mana yang paling cocok dan mudah digunakan, atau bisa juga belajar dari banyak platform sekaligus. Nomor dua dan nomor empat adalah media yang biasa dipakai guru untuk menyelenggarakan kelas daring.

1. Rumah Belajar: https://belajar.kemdikbud.go.id
2. Google G Suite for Education: https://blog.google/outreach-initiatives/education/offline-access-covid19/
3. Kelas Pintar: https://kelaspintar.id
4. Microsoft Office 365: https://microsoft.com/id-id/education/products/office
5. Quipper School: https://quipper.com/id/school/teachers/
6. Sekolah Online Ruangguru Gratis: https://ruangguru.onelink.me/blPk/efe72b2e
7. Gratis belajar online Sekolahmu: https://www.sekolah.mu/tanpabatas
8. Zenius: https://zenius.net/belajar-mandiri

fitriadi:
Related Post