X

Seratusan Warga SMKN 1 Al Mubarkeya, Ikut Donor Darah yang di Gelar Disdik Aceh

Banda Aceh – Siswa dan dewan guru SMKN 1 Al Mubarkeya mengikuti aksi donor darah yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Aceh bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dalam rangka peduli sosial kemanusiaan memenuhi kebutuhan darah di Kota Banda, Provinsi Aceh, Rabu (26/1/2022).

Mengawali kegiatan, calon pendonor terlebih dahulu diperiksa kelayakannya. Utamanya kesehatan fisik, kesehatan darah, dan golongan darahnya. Sehingga diharapkan darah yang diperoleh dari calon pendonor nantinya benar-benar darah yang sehat dan aman bagi resipien.

Kepala SMKN 1 Al Mubarkeya, Sukmanil Fuadi, SAg, MPd menyampaikan, melalui kegiatan donor darah diharapkan mampu menumbuhkan kepekaan para siswanya untuk peduli terhadap sesama.

“Kegiatan ini adalah aksi sosial yang menyasar warga sekolah itu untuk melatih kepedulian terhadap sesama, terutama siswa. Saya berharap donor darah menjadi kegiatan rutin di sekolah yang dipimpinnya,” ujar Sukmanil.

Lebih lanjut Sukmanil berharap, siswa yang telah mendonorkan darahnya akan menjadi pendonor darah sukarela yang rutin mendonorkan darahnya, baik di Banda Aceh maupun di luar Banda Aceh.

“Hari ini saya membawa seratusan warga SMKN 1 Al Mubarkeya, baik guru maupun siswa ke lokasi donor darah yang digelar oleh Dinas Pendidikan Aceh di Komplek SMKN 5 Banda Aceh”, ungkap Sukmanil.

“Kegiatan ini sangat baik dan harus terus dilaksanakan, karena selain memupuk jiwa kepedulian kepada siswa, juga sebagai sarana untuk cek kesehatan darah kita yang akan diperiksa di PMI dan lebih bagus lagi saya merasakan jarang sakit setelah rutin donor” kata T Zulfahmi, salah satu guru yang telah mendonorkan darahnya lebih dari 10 kali.

Para siswa sangat antusias mengikuti acara donor darah yang digelar oleh Dinas Pendidikan Aceh “Sangat senang dan bangga bisa mendonorkan darah, dengan harapan darah saya bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan” kata Mujibullah, siswa jurusan DPIB yang hari ini ikut donor darah bersama puluhan siswa SMKN 1 Al Mubarkeya lainnya.

fitriadi:
Related Post