close
Berita Terkini

Siswa SMKN Penerbangan Aceh Lolos ke Ajang SAAK Tingkat Nasional

Aceh Besar_Siswa SMKN Penerbangan Aceh, M.Taufiq Al Ihsan berhasil lolos ke tingkat Nasional pada ajang kegiatan “Saya Anak Antikorupsi (SAAK)” yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Republik Indonesia.

Kegiatan seleksi yang berlangsung mulai 7 – 31 Desember 2020 ini, diselenggarakan secara virtual dalam beberapa tahap dengan tujuan membangun budaya antikorupsi dan membentuk agen perubahan di kalangan siswa.

Kepala SMKN Penerbangan Aceh Baihaqi, SPd, MPd yang dihubungi oleh media ini pada Jumat (15/1/2021) menyebutkan bahwa ajang pembentukan SAAK dilaksanakan secara virtual dalam beberapa tahapan.

“Tahapan pertama adalah pelaksanaan workshop mulai tanggal 7-11 Desember 2020, kemudian dilanjutkan dengan proses penyusunan proposal inovasi program antikorupsi pada tanggal 12-19 Desember 2020”, jelas Baihaqi.

Lanjutnya, tahapan berikut adalah penilaian proposal inovasi program antikorupsi yang diselenggarakan pada tanggal 21-24 Desember 2020 dan tahap seleksi terakhir yaitu wawancara finalis proposal inovasi program antikorupsi pada 28-31 Desember 2020.

“Alhamdulillah siswa kita M.Taufiq Al Ihsan berhasil lolos dari semua tahap seleksi, selanjutnya berhak mewakili Provinsi Aceh ke tingkat Nasional dan akan di undang ke Jakarta dalam pertemuan dengan agen antikorupsi seluruh Indonesia, untuk jadwalnya masih menunggu informasi dari panitia”, sebut Baihaqi.

Kepala SMKN Penerbangan Aceh ini menyambut dengan gembira atas prestasi yang diraih oleh siswanya.

“Ini adalah sebuah keberhasilan bersama yang diraih oleh warga SMKN Penerbangan Aceh, apalagi ditengah pandemi tapi tidak menyurutkan semangat siswa untuk meraih prestasi”, tambah Baihaqi.

Ketua MKKS SMK ini menambahkan, kegiatan pembentukan agen “Saya Anak Antikorupsi” merupakan program yang luar biasa, karena melalui ajang ini dapat terbentuk karakter siswa sejak dini untuk menjauhi tindakan-tindakan yang menjurus kepada korupsi.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Aceh melalui Kepala Bidang Pembinaan SMK, Azizah, SPd, MPd menyampaikan apresiasi terhadap usaha yang dilaksanakan oleh warga SMKN Penerbangan Aceh sehingga tercapai prestasi ini.

“Saya atas nama pribadi dan Dinas Pendidikan Aceh, mengucapkan selamat kepada Ananda M Taufik Al Ihsan yang akan mewakili Provinsi Aceh diajang Nasional dan juga kepada Kepala Sekolah serta guru pembimbing”, tambah Azizah.

Lebih lanjut, Azizah mengharapkan dengan mengikuti ajang ini dapat melahirkan generasi yang jujur, loyal serta berdedikasi tinggi ketika bekerja di industri maupun mandiri.

“Prestasi yang dicapai ini semoga menjadi motivasi bagi siswa-siswa lain di Aceh untuk terus berkarya dan berprestasi di tingkat Nasional maupun Internasional sesuai dengan motto SMK Bisa, SMK Hebat”, tutupnya.