Aceh Besar – SMKN Penerbangan Aceh terus melakukan inovasi dalam kegiatan pembelajaran, dengan menggelar workshop pembuatan video animasi sebagai media pembelajaran untuk guru, yang dilaksanakan Sabtu, 19 Desember 2020 secara tatap muka dan dilanjutkan bimbingan online sampai produk selesai.
Narasumber pada workshop ini yaitu Agussalim, S.Pd.I Coach IGI Aceh yang juga Sekretaris IGI Kabupaten Aceh Timur merupakan pakar literasi digital pada bidang pembuatan video animasi.
Kepala SMKN Penerbangan Aceh, Baihaqi, SPd, MPd dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kegiatan ini dilakukan untuk melakukan upgrading skill kepada guru sebagai tenaga pendidik. Selain itu, pelatihan ini juga diproyeksikan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran daring, yang saat ini sedang dilaksanakan.
“Kita terus berupaya untuk meningkatkan kualitas guru dalam menghadapi pembelajaran daring ini, salah satunya dengan melaksanakan kegiatan pembelajaran pembuatan video animasi,” ucap Baihaqi.
“Disamping itu, kita juga berencana untuk meningkatkan kualitas pembelajaran pada tahun depan, dengan membuat pembelajaran yang akrab dengan literasi digital, dan meninggalkan cara-cara yang konvensional”.
Baihaqi yang merupakan ketua MKKS SMK Aceh ini juga menyampaikan bahwa, kegiatan workshop ini didesain untuk membuat guru fasih dengan teknologi pembelajaran terbaru dan sesuai dengan era disrupsi.
“Kita ingin di tahun mendatang, semua materi pelajaran didelivery melalu video pembelajaran atau dengan menggunakan media pembelajaran menarik yang dapat meningkatkan minat belajar siswa”, lanjutnya.
Pada kesempatan ini, Baihaqi juga mengucapkan terima kasih kepada Ikatan Guru Indonesia (IGI) Wilayah Aceh yang telah bekerja sama dengan SMKN Penerbangan Aceh, sehingga kegiatan workshop tersebut dapat terselenggara dengan maksimal.
“Terima kasih kepada IGI Wilayah Aceh, atas kerjasamanya dengan menghadirkan pelatih yang kompeten sehingga dapat membantu guru-guru SMKN Penerbangan Aceh dalam mendesain bahan ajar berbasis video animasi,” pungkas Baihaqi.