close
Berita Terkini

Terlalu sering pakai sandal jepit picu inflamasi pada kaki

Jakarta (KANALACEH.COM) – Sandal jepit kerap dipilih banyak orang karena praktis dan nyaman digunakan. Alas kaki ini biasanya dikenakan saat santai, seperti berlibur ke pantai. Namun di balik kenyamanan tersebut, ada bahaya kesehatan yang mengancam.

Dilansir dari Men’s Health, physical therapy dari Peak Performance, New York, Doug Kechijian menjelaskan, bahwa menggunakan sandal jepit bisa mencederai kaki. Pasalnya, jemari kaki akan berada pada posisi mengepal, di mana posisi ini bukanlah posisi yang tepat.

“Kondisi ini menyebabkan bagian kaki, khususnya jari terasa kaku dan darah tidak mengalir dengan baik. Jika ini terjadi secara terus menerus akan mengubah gaya berjalan Anda, yang akhirnya menyebabkan masalah pada otot kaki hingga betis,” papar Kechijian.

Bahaya lainnya adalah, plantar fascilitis atau inflamasi pada plantar fascia yang menyebabkan nyeri tumit. Plantar fascia merupakan jaringan padat dan kuat atau ligamen yang terletak di sepanjang telapak kaki dan menghubungkan tulang jari-jari kaki ke tulang tumit.

Oleh karena itu, demi kesehatan Kechijian menyarankan untuk tidak mengenakan alas kaki ini khususnya saat berjalan jauh atau dalam waktu yang lama. Namun jika terpaksa mengenakannya, pastikan Anda menggunakan sandal jepit dengan kualitas baik.

“Ketika Anda berlari, maka rasa sakit akan timbul di bagian bawah tumit,” kata dia. [Okezone]

Fauziah Fauziah

The author Fauziah Fauziah