close

rumahbelajar

Berita Terkini

New Normal, Sekolah Pupuk Iskandar Muda Dibekali Pelatihan Kelas Digital Rumah Belajar

Duta Rumah Belajar Provinsi Aceh Tahun 2018 Sedang Memberikan Materi di Lab Komputer SMPS Iskandar Muda, Selasa (23/06). (Foto: khaidir rasyid)

JARINGANPELAJARACEH.COM|Aceh Utara – Pandemi Covid-19 hingga saat ini masih menyebar di berbagai negara, termasuk Indonesia. Meski demikian, tidak menyurutkan  pelaku pendidikan untuk bangkit dan tetap kreatif.

Bahkan sekolah jenjang Dikdas dibawah Yayasan Pupuk Iskandar Muda membekali 50 guru dengan pelatihan daring berbasis rumah belajar dan sijempol aceh.

Kegiatan yang bertajuk “Rumah Belajar Menyapa Guru Iskandar Muda”, digelar pada 23-24 Juni 2020 untuk jenjang SMP, dan 6-7 Juli 2020 untuk jenjang SD.

Kepala SMP Swasta Iskandar Muda, Khairul Bariah, S.Si mengatakan, sebagai sektor unggulan, pendidikan menjadi salah satu bidang yang terdampak signifikan oleh pandemi Covid-19.

Menanggapi hal tersebut, SMPS Iskandar Muda berupaya meningkatkan kompetensi guru dalam menghadapi pembelajaran diera pandemi ini.

“Guru merupakan garda terdepan dalam meningkatkan mutu pendidikan. Perlu kompetensi TIK yang mumpuni dimiliki oleh guru penggerak untuk tetap melangkah maju menghadapi tantangan diera normal baru,” kata Bariah , saat Pembukaan Pelatihan Daring Berbasis Rumah Belajar dan Sijempol aceh, Selasa (23/6/2020).

Dalam pemaparannya, Bariah juga menjelaskan penting bagi pemerintah untuk membangun harmonisasi yang kuat dengan praktisi TIK dan organisasi profesi sebagai antisipasi dan pembekalan bagi para guru setelah pandemi berakhir.

Kegiatan pelatihan daring berbasis rumah belajar dan sijempol aceh terdiri dari 5 materi, masing masing materi diisi oleh Duta Rumah Belajar (DRB) Provinsi Aceh dan coach Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Aceh Utara.

Metode pelatihan daring ini meliputi teori, praktik, dan penugasan. Nantinya di akhir pembelajaran peserta diharapkan mampu menyelesaikan tugas yang diberikan oleh narasumber. Setelah kegiatan berakhir peserta yang dinyatakan berhasil akan mendapat sertifikat dari sekolah bekerjasama dengan IGI Kabupaten Aceh Utara.

Diakhir kegiatan Kepala SD Swasta Iskandar Muda, Mutiawati, S.Pd memberikan penghargaan kepada tim coach IGI Aceh Utara dan DRB Provinsi Aceh Tahun 2018.

“Saya mewakili sekolah dibawah Yayasan Pupuk Iskandar Muda memberikan penghargaan yang sebesar-sebesarnya kepada tim coach IGI Kabupaten Aceh Utara dan DRB Aceh. Pelatihan yang bermanfaat ini akan terus menjadi agenda tahunan kami, sebagai upaya membekali guru untuk meningkatkan kompetensi dibidang TIK. Pelatihan ini tidak hanya dalam menghadapi pandemi covid-19, tetapi juga dalam menghadapi tantangan pendidikan di era global nanti”, ujarnya

Ditempat terpisah, DRB Provinsi Aceh tahun 2018, Qusthalani juga mengapresiasi inisiasi yang dilakukan sekolah dibawah Yayasan Pupuk Iskandar Muda dalam menyelenggarakan pelatihan daring ini.

“Saya sangat mengapresiasi program sekolah swasta iskandar muda untuk meningkatkan kompetensi guru agar bisa menghadapi tantangan baru pascapandemi. Saya berharap para peserta bisa menunjukkan perhatian dan fokusnya pada pelatihan daring ini,” kata Qusthalani.

Dari Pelatihan Daring Rumah Belajar dan Sijempol Aceh ini diharapkan para peserta mampu meningkatkan kompetensi, menjaga motivasi agar tetap berfikiran positif dan optimistis dalam menghadapi pandemi Covid-19, serta mampu memberikan pelayanan sesuai protokol tatanan kehidupan baru.[]

read more
Artikel

Petunjuk Penggunaan Media Daring Sijempol Aceh

Fitur Utama Sijempol Aceh

Pemerintah Indonesia melalui Badan Nasional Penanggulan Bencana (BNPB) telah menerapkan social distance measures. Ini merupakan upaya negara dalam melindungi warganya dari penyebaran wabah virus covid-19 atau biasa dikenal dengan nama corona.

Lalu apa itu social distance measures ?

Social distance measures jika diartikan dalam bahasa Indonesia adalah menjaga jarak sosial. Sedangkan dilansir dari The Atlantic, social distancing adalah tindakan yang bertujuan mencegah orang sakit melakukan kontak dalam jarak dekat dengan orang lain untuk mengurangi peluang penularan virus.

Efeknya kementerian terkait, tak terkecuali Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengeluarkan surat edaran untuk menghentikan pembelajaran secara tatap muka di sekolah sementara. Selanjutnya guru membimbing siswa untuk belajar secara daring dirumah.

Pemerintah Aceh, dalam hal ini Dinas Pendidikan Aceh melalui UPTD Balai Tekkomdik Aceh telah mengembangkan aplikasi Sistem Jejaring Media Pembelajaran Online (Si Jempol). Portal ini merupakan replikasi dari portal rumah belajar Pusdatin Kemdikbud.

Bagaimana cara menggunakan Si Jempol Aceh ini ?

Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan tes diagnostik, pendidik telah menentukan daftar siswa yang akan mengikuti remedial. Kemudian pendidik menyiapkan materi, media yang telah dilakukan penyederhanaan untuk diberikan di Kelas Digital. Selanjutnya pendidik melakukan persiapan di Kelas Digital.

Berikut ini langkah-langkah persiapan di Kelas Digital.

Pendaftaran di Kelas Digital Bagi Peserta Didik

Sekolah sebagai penyelenggara, pendidik, dan peserta didik wajib melakukan pendaftaran di Kelas Digital jika akan membuka fitur Kelas Digital. Pendaftaran dapat diklasifikasikan sebagai penyelenggara, guru, dan siswa.

Berikut ini langkah-langkah pendaftaran di Kelas Digital. (pada panduan ini hanya diberikan contoh untuk pendaftaran sebagai siswa)

Langkah-langkah pendaftaran sebagai berikut:

1.Masuk ke portal Sijempolaceh di https://belajar.kemdikbud.go.id/sijempolaceh/

         Gambar 1. Tampilan awal Sijempolaceh Digital” dan muncul tampilan berikut

2. Pilih dan klik fitur “Kelas Digital’

Gambar 2. Tampilan fitur Kelas Digital

 

3. Klik “Daftar Sebagai Siswa” bagi yang belum memiliki akun di Sijempolaceh dan akan tampil pilihan pengguna sebagai siswa.

Gambar 3. Pilihan pengguna

 

4. Isi formulir yang tersedia lalu klik “Daftar”

5. Lakukan edit Profil dengan cara klik choise file bila diperlukan dengan mengupload Foto lalu klik simpan

6. Pilih menu cari kelas pada bagian atas di samping menu Dashboard

7. Anda dapat memilih sebuah kelas dengan “cari kelas sesuai mapel yang diinginkan ( Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Geografi, Ekonomi, Sosiologi) ” yang sudah tersedia.

8. Untuk dapat mengikuti kelas anda harus memasukkan kata kunci ” sijempolaceh”, lalu klik Daftar

Anda sudah dapat mengikuti kelas yang anda inginkan dengan membaca modul, mengerjakan tugas, mengikuti quiz dan diakhiri dengan mengikuti ujian

Berikut beberapa fitur yang dapat anda gunakan

 

Anda juga dapat mengikuti forum dan kegiatan belajar yang tersedia pada pilihan menu seperti diatas

Pada aplikasi sijempolaceh tersedia video belajar, ringkasan materi ajar seperti berikut ini:

Setelah selesai belajar anda dapat mengikuti ujian online diakhir halaman modul seperti berikut:

Setelah mengikuti quiz anda dapat langsung melihat penguasaan kompetensi yang sudah anda capai

Selanjutnya anda dapat melihat video tutorialnya pada laman

Silahkan mencoba semoga anda sukses dan bermanfaat

read more